Saturday, March 1, 2008

Membangun Team impian

Waktu terus saja berlalu, dari hari ke hari, minggu ke minggu, bulan ke bulan, serta tahun ke tahun dan terlihat sekali semakin cepat saja pembangunan di sana-sini. Canggihnya alat-alat transportasi, hingga ke alat-alat rumah tangga. Mulanya itu hanya berawal dari seonggok ide yang nonggol di kepala. Lalu mengapa bisa seonggok ide bisa merubah dunia? Dan apa yang membuatnya dapat terwujud?

Kalian pernah mendengar kata-kata "Dua kepala lebih baik dari pada satu kepala." Yup..itulah jawabannya. Kerjasama sebuah Team-lah yang kita butuhkan. Mereka inilah orang-orang terpenting yang bisa mewujudkan impian kita. Tidak bisa dipungkiri. Jalan suatu pembangunan harus dibangun atas asas kebersamaan. Membangun sebuah keluarga tidak bisa dengan seorang diri, dan sebuah Negara tidak akan bisa berdiri serta berjaya tanpa dukungan penuh dari rakyatnya. Tapi tentu, dalam membuat sebuah team haruslah mempunyai satu tujuan yang sama dan solid. Tanpa itu impian tidak akan pernah terwujud.

Ahli atau tidaknya anggota team kita, itu bukan masalah besar. Yang menjadi masalah adalah tidak ada kemauan kerjasama dari anggota team untuk maju. Inilah masalah besarnya mengapa impian kita tidak terwujud. Jika memang tidak ahli, itu sih tidak apa-apa. Kita masih bisa mengarahkan dan membimbing mereka kepada tugas-tugas yang harus mereka kerjakan, dengan system SPP (Sedikit, Pelan & Perlahan) serta mempelajari kesalahan kesalahan yang orang lain buat dan tentu saja yang mereka buat sendiri dong =) Dengan begini mereka akan paham dengan pekerjaannya itu. Dan tanpa kesulitan, mereka dapat mengkoreksi sendiri jika terdapat sebuah kesalahan.

Beri arahan kepada semua anggota team untuk melakukan hal sama tersebut. Sesuai dengan proposi kemampuan mereka, begitu juga kita sendiri. Jangan sampai hanya karena memiliki ide, strategi atau modal, menjadi congkak karenanya. Sebuah impian besar kecil, tetap harus dibangun dengan asas kepercayaan dan kebersamaan. Tanpa adanya itu kalian hanya tertipu.....oleh khayalan kalian.

***

Sphere: Related Content

No comments: